Fakta-Fakta Menarik Orang Terlahir Maret
JIKA Anda lahir dan (otomatis) berulang tahun pada bulan Maret, berikut beberapa fakta unik dan menarik yang pantas diketahui.
Ini dia ulasannya, seperti dilansir Mag for Women.
Asal nama
Maret adalah bulan pertama dalam setahun dalam kalender Romawi sebelum kalender Gregorian (kalender yang sekarang digunakan). Pada zaman Romawi, bulan Maret disebut Martius. Nama ini diambil dari nama dewa perang Romawi, Mars.